Aplikasi Toko Online Terpopuler di Android

Aplikasi toko online merupakan platform yang sangat banyak dikunjungi setiap harinya untuk melakukan berbagai transaksi jual-beli. Melalui perkembangan teknologi, terutama ponsel yang berbasis Android, aplikasi tersebut menawarkan kemudahan dalam hal kemudahan.

Mendapatkan berbagai kebutuhanmu tidak harus datang langsung ke toko tersebut. Tinggal memesan lewat aplikasi shopping online apps dan kamu tinggal menunggu barangmu datang. Lalu apa saja marketplace yang sangat populer? Berikut pembahasan selengkapnya.

Rekomendasi Aplikasi Toko Online Terpopuler

Beberapa aplikasi online shop terbaik dan terpopuler di Android antara lain:

1. Shopee

Shopee merupakan salah satu shopping online apps yang sangat terkenal, khususnya di Indonesia. Sebenarnya Shopee juga cukup terkenal dan menjadi pilihan masyarakat di beberapa negara Asia.

Shoppe pertama kali diperkenalkan di tahun 2015 dan sejak saat itu mengalami perkembangan yang sangat pesat. Shoppe terkenal menawarkan banyak diskon besar, voucher gratis ongkos kirim atau ongkor, serta beragam promo menarik yang lain. Apalagi ketika tanggal-tanggal tertentu seperti Shopee 10.10, Shopee 11.11, Shopee 12.12, dan seterusnya.

Shopee juga menawarkan beberapa fitur utama. Misalnya Shopee Mall yang menawarkan banyak produk resmi dari beragam merek terkenal. Selain itu, metode pembayaran Shoppe juga sangat beragam, bahkan kamu bisa membeli barang dan tidak harus membayar secara langsung. Fitur tersebut sangat terkenal dan digunakan sampai sekarang yaitu ShopeePay Later.

Melalui fitur tersebut, kamu juga bisa membayarnya secara mencicil dengan durasi atau tenor pembayaran yang beragam. Belum lagi beberapa fitur lain seperti Shopee Live, dan lain-lain.

2. Tokopedia

Selanjutnya ada toko online yang juga sangat terkenal seperti Shopee yaitu Tokopedia. Bahkan Tokopedia menjadi pionir e-commerce sejak pertama kali berdiri di Indonesia pada 2009. Melalui marketplace ini, kamu bisa bukan hanya berbelanja barang-barang yang kamu inginkan melainkan juga bisa membuka bisnis.

Keunggulan lain Tokopedia yaitu memiliki dukungan ekosistem sangat lengkap. Misalnya metode pembayaran, layanan keuangan, pengiriman, dan sebagainya. Fitur lain yang ada di Tokopedia yaitu Toko Member.

Fitur tersebut memungkinkanmu dapat berlangganan untuk memperoleh beragam keuntungan seperti prioritas pengiriman dan diskon. Belum lagi dengan fitur bernama Tokopedia Play yang menjadi platform video interaktif. Kamu dapat menonton video berbagai video promosi produk serta memperoleh kupon maupun hadiah langsung.

Selain membeli barang fisik, kamu juga bisa membeli berbagai produk digital melalui Tokopedia. Kamu bisa membeli tiket, pulsa, sampai membayar tagihan. Hal tersebut menjadikan Tokopedia merupakan toko serba ada dan sangat memudahkanmu ketika ingin bertransaksi untuk memenuhi kebutuhanmu sehari-hari.

3. Lazada

Lazada juga merupakan aplikasi toko online terkenal di Asia Tenggara. Aplikasi shopping online yang berdiri pada 2012 ini mendapatkan dukungan dari Alibaba Group yang membuatnya menawarkan banyak produk. Kamu bisa membeli pakaian, barang elektronik, produk kecantikan, dan lain sebagainya.

Lazada juga memiliki banyak fitur dan salah satu yang terkenal adalah LazMall. Fitur ini bisa kamu gunakan untuk mendapatkan berbagai produk branded dan mendapatkan jaminan keaslian produk tersebut. Ada juga fitur bernama flash sale yang memiliki produk dengan diskon besar dengan waktu terbatas.

Lazada Live juga membuat penjual bisa melakukan promosi secara langsung lewat streaming video. Kemudian dari segi pembayaran, Lazada memiliki banyak pilihan mulai dari kartu kredit, transfer bank, sampai pembayaran lewat e-wallet seperti DANA dan OVO.

4. Blibli

Aplikasi toko online lokal yang juga fokus untuk menghadirkan berbagai barang yang kamu butuhkan adalah Blibli. Di sini, kamu bisa mendapatkan produk berdasarkan beragam kategori, seperti fashion, elektronik, kecantikan, sampai kebutuhan rumah tangga. Aplikasi tersebut juga punya fokus yang kuat terhadap layanan pelangggan melalui dukungan 24/7 serta kebijakan pengembalian secara mudah.

Terdapat juga fitur bernama Blibli Mart yang dapat memudahkan pengguna ketika berbelanja kebutuhanmu secara mudah dan cepat. Fitur lainnya yaitu BliBli Travel yang memudahkanmu ketika membeli tiket pesawat, memesan hotel, serta layanan lain seputar perjalanan.

5. Bukalapak

Rekomendasi lainnya adalah marketplace yang juga sangat terkenal di Indonesia yaitu Bukalapak. Marketplace yang sudah ada sejak 2010 ini menawarkan kemudahan bagi para penggunanya baik ketika mereka ingin menjadi penjual atau pembeli.

Berbagai barang tersedia di sini, mulai dari fashion, elektronik, produk kesehatan, dan lain sebagainya. Kamu juga bisa membayar tagihan, pulsa, serta investasi emas secara mudah. Bukalapak menghadirkan BukaEmas, di mana kamu dapat membeli emas dan menyiimpannya pada platform tersebut

Sudah Paham Aplikasi Toko Online Terpopuler di Android?

Semua aplikasi online shope tersebut memiliki jumlah pengguna yang sangat banyak dan memudahkanmu mendapatkan barang yang kamu inginkan. Jika ingin mendapatkan info menarik lainnya, silakan kunjungi selalu website Mission Thrombectomy.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *