5 Aplikasi Edit Foto Android Terbaik 2024

Aplikasi edit foto Android memudahkanmu dalam mengedit foto apa saja yang kamu inginkan langsung lewat smartphone. Menggunakan aplikasi tersebut terkadang perlu untuk membuat fotomu terlihat lebih menarik sebelum kamu mengunggahnya ke media sosial.

Terdapat banyak pilihan aplikasi yang bisa kamu gunakan. Semuanya tinggal kamu unduh di Google Play Store. Akan tetapi, hanya ada beberapa aplikasi terbaik yang menawarkan fitur dan kemudahan untuk semua kalangan.

Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Terbaik

Beberapa aplikasi terbaik untuk photo editing di Android antara lain:

1. Adobe Lightroom

Rekomendasi pertama yaitu sebuah aplikasi dari Adobe bernama Adobe Lightroom. Melaui aplikais ini, kamu akan mendapatkan kontrol penuh untuk berbagai kebutuhan editing yang kamu inginkan. Di sini kamu bisa melakukan pengaturan warna, kontras, eksposur, serta berbagai aspek foto yang lainnya.

Adobe Lightroom juga membuatmu bisa menggunakan preset. Ini merupakan pengaturan siap pakai yang tersedia dan kamu hanya perlu memilih preset yang akan kamu gunakan. Dengan begitu, proses mengedit foto menjadi lebih praktis.

Adanya fitur preset juga membantumu menghasilkan foto dengan kualitas tinggi tanpa perlu mencari pengaturan editing yang pas. Kemampuan lain yang ada pada Adobe Lightroom adalah sinkronisasi. Kamu dapat menyinkronkannya dengan aplikasi versi desktop sehingga kamu dapat bekerja lintas perangkat.

2. Snapseed

Selanjutnya ada aplikasi edit foto Android bernama Snapseed. Aplikasi ini membantumu menghasilkan foto seperti seorang profesional. Padahal mungkin kamu baru pertama kali mengedit foto menggunakan smartphone.

Aplikasi yang dikembangkan Google ini memang cukup populer karena menyediakan banyak tool pengeditan yang lengkap. Tentu saja pengaturan kecerahan, eksposur, serta saturasi sudah tersedia di Snapseed. Terdapat fitur unggulan yang dimilikinya bernama “Selective Adjust“.

Fitur tersebut memungkinkan setiap pengguna menentukan area di foto secara spesifik untuk diedit. Fitur ini sangat berguna ketika kamu akan memperbaiki bagian tertentu tanpa harus mempengaruhi semua gambar.

Snapseed juga support format file RAW. Jadi memang Snapseed sangat recommended untuk kamu yang ingin menjaga kualitas foto terbaikmu.

3. PicsArt

PicsArt adalah aplikasi edit foto Android yang menawarkan beragam fitur menarik. Kamu bisa memanfaatkan fitur-fitur seperti stiker, filter, sampai tool pengeditan yang mudah digunakan untuk menggambar maupun membuat kolase.

Salah satu fitur andalan PicsArt yaitu kemampuannya dalam menghadirkan kolase berdasarkan beragam pilihan template yang dapat kamu pilih. Selain itu, kamu juga dapat menggabungkan beberapa foto untuk satu bingkai dan lihat betapa estetiknya fotomu tersebut.

PicsArt cocok untuk orang yang baru belajar mengedit foto. Ini karena aplikasi tersebut menawarkan antarmuka cukup ramah pengguna. Tidak perlu banyak waktu untuk bisa mengetahui bagaimana cara mengoperasikan PicsArt karena memang aplikasi mudah digunakan.

4. VSCO

Rekomendasi berikutnya adalah aplikais yang juga tidak kalah populer yaitu VSCO. Aplikasi ini banyak menjadi pilihan pengguna yang hobi mengunggah fotonya di media sosial, khususnya Instagram. Terdapat beragam pilihan filter keren dan menarik yang akan membuat fotomu terlihat lebih artistik serta profesional.

Bukan hanya filter, VSCO juga memiliki banyak opsi tool pengeditan seperti pengaturan kecerahan, kontras, serta keseimbangan warna. Aplikasi ini juga mempunyai komunitas online di mana kamu bisa berbagi foto serta mendapatkan inspirasi dari komunitas tersebut.

Tidak kalah penting, VSCO juga cukup mudah digunakan. Sebuah aplikais yang memang ideal untuk kamu yang menginginkan ediitng photo dengan hasil yang cepat, tapi tetap berkualitas.

5. Pixlr

Aplikasi edit foto Android kali ini adalah Pixlr yang memiliki banyak tool pengeditan dasar serta lanjutan. Jika kamu ingin menambahkan efek, filter, dan berbagai pengaturan lainnya secara mudah maka aplikasi ini adalah pilihan yang tepat untukmu.

Kamu juga bisa memotong foto dan mengubah ukurannya sesuai yang kamu inginkan. Tambahkan teks pada fotomu tersebut untuk membuatnya terlihat semakin keren. Pixrl memiliki sebuah fitur bernama “Double Exposure“. Fitur tersebut membuatmu dapat menggabungkan 2 foto menjadi satu dan hasilnya lebih artistik.

Mana Aplikasi Edit Foto Android Pilihanmu?

Seperti halnya kelebihan WhatsApp GB, masing-masing aplikasi edit foto juga punya kelebihan tersendiri. Semuanya kembali pada preferensimu, mana aplikasi yang memang menurutmu paling bisa kamu andalkan. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *